Pembawa Acara

Assalamu’alaikum     wr. wb.
ì       Yang kami hormati,
Al-Mukarrom Bapak KH. Muhammad Husain Rifa’i, Pengasuh Pondok Pesantren “JABAL NOER” Geluran Taman, Sidoarjo, Jawa Timur.
Yang kami hormati,
Al-Mukarrom Shohibul Fadhilah wal Karomah Bapak KH. Achmad Chalwani, Pengasuh Pondok Pesantren “AN-NAWAWI” Berjan Gebang Purworejo. beserta segenap dzuriah KH. Zarkasi, KH. Sidiq, KH. Nawawi.
Yang kami hormati,
Bupati Purworejo, Bapak H. Iklil Kelik Sumrahadi, S. Sos., MM.
Yang kami hormati,
Segenap Mursyid, Badal dan Imam Khususi, serta warga Thariqoh Qadiriyyah Wa Naqsyabandiyyah Berjan Purworejo
Yang kami hormati,
Para tamu undangan, Bapak-Ibu wali santri, alumni, serta hadirin – hadirat yang berbahagia.
Puji Syukur kita haturkan kepada Allah SWT. yang telah melimpahkan rachmat, taufiq serta hidayah-Nya, sehingga kita dapat bekumpul, bertatap muka pada acara Haflah Khataman Akhirus Sanah ke-30 dan Haul Muassis Pondok Pesantren “AN-NAWAWI” Berjan Gebang Purworejo, dengan tanpa ada halangan apapun, amin yā rabbal ālamin.

Shalawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada beliau junjungan kita Nabi agung Muhammad SAW., yang telah membawa umatnya dari zaman jahiliyah menuju zaman Islamiyyah, yaitu dengan adanya Ad-Dinul Islam alā Thariqati Ahlissunnah wal Jamā’ah.
Hadirin – Hadirat yang kami hormati
Acara Haflah Khataman Akhirus Sanah Ke-30 dan Haul Muassis Pondok Pesantren An-Nawawi Berjan Purworejo Tahun Ajaran 1428-1429 H., bertepatan dengan tahun 2007-2008 M., pada hari Senin, Tanggal 16 Sya’ban 1428 H., bertepatan dengan  Tanggal 18 Agustus 2008 M., segera dimulai dengan rangkaian acara sebagai berikut:
1.      Pembukaan
2.      Pembacaan Ayat-ayat suci Al-Quran dan Shalawat Nabi
3.      Mujahadah Tahlil
4.      Prakata Panitia
5.      Sambutan-sambutan:
1.      Sambutan mewakili Santri, Wali Santri, Alumni dan Ikhwan Thariqah Qodiriyyah-Naqsyabandiyyah
2.      Sambutan Pengasuh Pondok Pesantren An-Nawawi Berjan  Purworejo
3.      Sambutan Bupati Purworejo
6.      Pengajian Umum oleh: KH. Muhammad Husain Rifa’i, Pengasuh Pondok Pesantren “Jabal Noer”, Geluran Taman Sidoarjo Jawa Timur
7.      Penutup dengan Doa
ì       Hadirin – Hadirat yang kami muliakan
Untuk mengawali seluruh rangkaian acara pada siang hari ini, marilah kita buka dengan bacaan Ummul Kitab. Imam dimohonkan kepada :  Bp. KH. Asnawi Dahlan, Ketua Majelis Ulama Indonesia Kab. Purworejo, kepada Bapak KH. Asnawi Dahlan, disilakan.
ì       Hadirin Hadirat yang kami hormati
Merupakan acara yang ke-2, pembacaan ayat-ayat suci al-Qur’an dilanjutkan Shalawat Nabi, yang akan dibawakan oleh: Bp. KH. R. Najib Fathurrahman, S. Ag.Kepadanya kami silakan.
ì       Hadirin Hadirat yang kami hormati
Dilanjutkan acara yang ke-3, Mujahadah Tahlil yang akan dipimpin oleh: Bp. KH.Asyhuri ‘Abdul Hadi, dari Trasan Bandongan Magelang, Kepadanya kami silakan.
ì       Hadirin Hadirat yang dimulyakan Allah
Merupakan acara yang ke-4 Prakata Panitia penyelenggara yang akan disampaikan oleh: Sdr. ‘Athourrahman, SHI, Kepadanya kami silakan.
ì       Hadirin Hadirat yang dimulyakan Allah
Merupakan acara selanjutnya, sambutan-sambutan:
1.      Sambutan yang pertama atas nama santri, wali santri, alumni pondok pesantren An-Nawawi Berjan Purworejo dan Ikhwan Thariqah Qadiriyyah wan Naqsyabandiyyah yang akan disampaikan oleh: Bp. Drs. H. R. Machsun Zein, Kepadanya kami silakan.
Hadirin Hadirat yang kami hormati
Sebelum acara sambutan ke-2, akan dibacakan S K santri teladan, Pondok Pesantren An-Nawawi Berjan Purworejo tahun ajaran 1428-1429 H. bertepatan dengan tahun 2007-2008 M.
·         Peraih predikat santri teladan dimohon untuk maju  ke panggung guna menerimaS K santri teladan, yang akan diserahkan oleh beliau: Al-Mukarom KH. Achmad Chalwani, Pengasuh Pondok Pesantren An-Nawawi Berjan Purworejo.
1.      Hadirin-Hadirat yang Berbahagia
Dilanjutkan sambutan yang ke-2, oleh Pengasuh Pondok Pesantren An-Nawawi Berjan Purworejo, sekaligus Launching buku Biografi KH. Nawawi Berjan Purworejo. Kepada Al-Mukarrom, Al-Karim Ibnil Karim Shohibul Fadhilah wal Irsyad, Wal Karomah, Syaikhina Wa Murobbi Ruuhina Bp. KH. Achmad Chalwani, kami silakan
1.      Hadirin-Hadirat yang Berbahagia
Dilanjutkan sambutan yang ke-4, oleh Bupati Purworejo Bp. H. Iklil Kelik Sumrahadi, S.Sos., MM. Kepadanya kami silakan.
ì     Hadirin Hadirat Rahikumullah
Merupakan acara yang ke-6 “Mau’idlatul Chasanah” beserta Do’a penutup yang akan disampaikan oleh Bp. KH. Muhammad Husain Rifa’i, Pengasuh Pondok Pesantren “JABAL NOER” Geluran Taman, Sidoarjo, Jawa Timur, Kepada : Bp. KH. Muhammad Husain Rifa’i kami silakan
ì     Hadirin Hadirat yang kami mulyakan
Dengan bacaan do’a, maka berakhirlah seluruh rangkaian acara pengajian, dalam rangka Khataman Akhirus Sanah ke-30 dan Haul Muassis Pondok Pesantren An-Nawawi Berjan Gebang Purworejo Tahun 1429 H..bertepatan dengan Tahun 2008 M.
Terima Kasih atas segala perhatian, mohon maaf atas segala kekurangan./@ahmadnaufa//Panitia Khataman PP An-Nawawi 2008

Previous
Next Post »
Thanks for your comment